Pages

Selasa, 14 Juni 2011

Profil SMPN 2 Cimahi | Shattered Stories

Identitas Sekolah
Nama Sekolah : SMP Negeri 2 Cimahi
Alamat Sekolah : Jl. Sudirman no. 152 Cimahi
Nomor Telepon : (022) 6654073 – 6694969
Desa : Baros
Kecamatan : Cimahi Tengah
Kota : Cimahi
Provinsi : Jawa Barat
NSS : 201020902006
Tahun Diresmikan : 1958
Luas Tanah : 10.030 M2
Status Tanah : HGB (Sertifikat PT.Bank Jabar)
SMP NEGERI 2 CIMAHI, telah eksis berkiprah dalam melaksanakan proses kegiatan belajar mengajar sejak tahun 1958/1959. Hal ini adalah sebagai bagian tugas, peran dan fungsi pemerintahan di bidang pendidikan menengah pertama yang harus dilakukan untuk meningkatkan dan mengembangkan kecerdasan bangsa melalui penyelenggaraan kepandidikan, sebagaimana tercantum dalam pasal 31, 32, dan Pembukaan UUD 1945.
Perjalanan SMP Negeri 2 Cimahi diawali bersamaan dengan program transisi pendidikan guru SGBN 1 Cimahi tahun ajaran 1958-1961, menggunakan pasilitas gedung “Juliana School” sebagai situs sejarah bangunan tahun 1887, peninggalan Belanda yang diserahkan tahun 1950 kepada pemerintah Negara Kesatuan RI.
Awal kegiatan SMP Negeri 2 Cimahi dengan nama Sekolah Menengah Pertama – SMP Negeri 2 Cimahi – secara definitif sesuai dengan tahun ajaran baru diresmikan pada tanggal 14 Agustus 1961 hingga kini telah berlangsung proses kegiatan belajar mengajar melalui pergantian 14 kepala sekolah.
SMP Negeri 2 Cimahi mempunyai nomor induk statistik sekolah (NSS) 201020902006 dengan luas lahan 10.030 m2 berlokasi di jalan Sudirman no. 152 Telepon (022) 6654073 – 6646949 berada pada posisi kira-kira 70 m di sebelah selatan jalan Sudirman.
Pada saat ini penyelenggaraan kependidikan diimplementasikan melalui UU no. 22 th. 1999 tentang Otonomi Pemerintah Daerah bidang Pendidikan, dan UU Sisdiknas no. 20 tahun 2003 serta berdasarkan SK Mendiknas no. 053/U/2001 tanggal 19 April 2001 tentang Pedoman Penyusunan Standar Pelayanan Minimal Penyelenggaraan Persekolahan bidang Pendidikan Dasar dan Menengah, yang dipergunakan sebagai dasar acuan utama untuk melaksanakan proses kegiatan belajar mengajar secara formal dan non formal.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta arus informasi pendidikan yang berjalan cepat, perlu diimbangi oleh peningkatan dan pengembangan kualitas tenaga pendidikan melalui pendidikan formal, informal dan non formal dengan harapan agar dapat memberikan pelayanan yang optimal sehingga mampu bersaing dan memiliki rasa percaya diri, bertanggung jawab, kretaif dan inovatif dalam mempersiapkan dirinya untuk menghadapi perkembangan dan tantangan masa depan.
Oleh karena itu SMP Negeri 2 Cimahi memerlukan dukungan moril dan materil berbagai pihak “stake holder” terkait (pemerintah penyelenggara kependidikan, masyarakat peserta pendidikan, masyarakat pengguna hasil pendidikan dan masyarakat pemerhati pendidikan), agar dapat berkembang lebih maju secara internal dan eksternal dalam melaksanakan tugas dan fungsinya untuk menyelenggarakan proses kependidikan intra kurikuler dan ekstra kurikuler, sehingga dapat mengantarkan peserta didik ke pintu jenjang pendidikan berikutnya secara profesional, bermutu, dan bertanggung jawab, serta menjadikan SMP Negeri 2 Cimahi sebagai sekolah yang memiliki kualitas pelayanan sekolah berstandar nasional.
B. VISI, MISI, STRATEGI DAN TARGET
1 Visi
Visi SMP Negeri 2 Cimahi adalah “Mencetak lulusan yang memiliki disiplin tinggi, unggul, profesional, dan jujur dilandasi iman dan taqwa dalam lingkungan kampus yang asri”
Indikator : - Disiplin dalam berkarya
- Iman dan Taqwa dalam keseharian
- Profesional dalam pelayanan
- Unggul dalam prestasi
- Jujur dalam bertindak
- Asri lingkungan sekolah
( “DIPUJA” )
2 Misi
Dalam upaya mewujudkan visi tersebut, SMP Negeri 2 Cimahi berpegang pada misi berikut.
1) Membina warga sekolah dengan iman dan taqwa
2) Meningkatkan disiplin seluruh personal dengan membudayakan tertib KBM, tertib administrasi dan tertib organisasi
3) Menumbuhkembangkan profesionalisme layanan guna menunjang peningkatan prestasi
4) Meningkatkan mutu siswa dan mengembangkan profesionalisme guru sehingga diperoleh sumber daya manusia yang berkualitas dan sekolah berstandar nasional
5) Mengembangkan prinsip transparansi (keterbukaan) dalam berbagai kegiatan
6) Meningkatkan rasa kekeluargaan dan kegotongroyongan antar warga sekolah dalam iklim demokrasi
7) Mengembangkan lingkungan sekolah sehingga tercipta lingkungan yang sehat, aman, nyaman dan asri
3 Strategi
Dalam upaya mewujudkan sekolah yang diharapkan sesuai dengan visi dan misi sekolah seyogyanya sekolah menempuh berbagai langkah dengan mengerahkan segenap kemampuan baik sumber daya manusia maupun sumber daya lainnya.
Sehubungan dengan pencapaian tujuan tersebut, sebagai langkah strategi yang akan ditempuh adalah sebagai berikut:
1) Penataan lingkungan sekolah
2) Pengadaan sarana/prasarana
3) Penyempurnaan sistem kerja
4) Peningkatan kualitas belajar mengajar
5) Mengembangkan sistem transparansi
6) Peningkatan kegiatan OSIS
7) Memiliki dan mengembangkan sistem kekeluargaan
8) Meningkatkan kesejahteraan pegawai
4 Target
1) Memiliki Ruang Kegiatan Belajar (RKB) yang sesuai dengan kebutuhan rombongan belajar dan performent sekolah yang sehat, aman dan asri serta berwawasan Wiyata Mandala
2) Memiliki sarana prasarana yang lengkap dan representatif disegala bidang
3) Melaksanakan kegiatan pembelajaran satu shift
4) Melahirkan out put (lulusan) yang memiliki kompetensi daya saing yang tinggi serta siap menyongsong era globalisasi
5) Unggul dalam berbagai kegiatan akademik dan non akademik (ekstrakurikuler)
6) Menjadi sekolah unggulan di kota Cimahi
7) Memiliki lingkungan sekolah yang sehat, aman, nyaman dan asri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar